Sekilas Pengertian Tsunami

Sekilas Pengertian - Masih ingatkah anda dengan bencana alam yang pernah melanda negara kita Indonesia, tepatnya di kota Bandah Aceh pada bulan Dessember tahun 2004 dan kepulauan Mentawai pada tahun 2010. Bencana yang hampir 100% melenyapkan daerah tersebut sehingga begitu banyak menelan korban jiwa adalah bencana tsunami. Tsunami adalah bencana alam atau peristiwa geografi yang pernah terjadi di beberapa negara. Kata Tsunami berasal dari bahasa Jepang, yaitu “tsu” yang berarti “pelabuhan”dan “nami” yang berarti “gelombang” yang diartikan “gelombang ombak besar di pelabuhan”.


Tsunami adalah proses kejadian alam yang terjadi akibat perpindahan badan air yang disebabkan oleh perubahan permukaan laut secara vertikal dengan tiba-tiba. Perubahan permukaan laut bisa disebabkan oleh gempa bumi yang terjadi di dasar laut, letusan gunung berapi, longsor yang terjadi di dasar laut, atau hantaman meteor yang jatuh ke laut.

Gelombang tsunami dapat merambat ke berbagai arah dan gelombang tsunami mempunyai tenaga yang tetap terhadap fungsi ketinggian dan kelajuannya. Di dalam laut gelombang tsunami merambat dengan kecepatan hingga 500-1000 km per jam atau setara dengan kecepatan sebuah pesawat terbang. Kecepatan gelombang tsunami ketika mendekati bibir pantai akan berubah menurun hingga sekitar 30 km per jam, namun ketinggian gelombangnya sudah meningkat hingga mencapai puluhan meter. Hantaman dari gelombang tsunami bisa merambat masuk hingga puluhan kilometer dari bibir pantai. Kerusakan dan keorban jiwa yang terjadi karena gelombang tsunami bisa diakibatkan dengan hantaman gelombang tsunami atau hantaman materil-material yang terbawa oleh gelombang tsunami.

Penyebab Terjadinya Tsunami

Tsunami terjadi diakibatkan oleh adanya pergeseran di bawah laut atau di dasar laut yang biasa disebabkan oleh gempa bumi di dalam laut, letusan gunung berapi, longsor yang terjadi di dalam laut, atau hantaman meteor yang jatuh ke laut. Akan tetapi diantara penyebab-penyebab terjadinya bencana  tsunami tersebut yang paling sering yaitu gempa bumi yang burpusat di dasar laut.

Dampak Terjadinya Tsunami

Tsunami adalah bencana alam yang maha dahsyat karena gelombang yang besar dan tinggi serta hantamannya yang kuat dapat mengakibatkan suatu daerah atau kota akan hancur berkeping-keping dengan seketika serta akan begitu banyak menelan korban jiwa. Terjadinya bencana tsunami tentu saja dapat membuta kerugian dari berbagai macam bidang, baik dalam bidang ekonomi, infastruktur, dan sosial.

Penanggulangan Bencana Tsunami

Penanggulangan bencana Tsunami dapat dilakukan dengan berbagai macam cara mulai dengan cara membuat tim penyelamat dan melatih tim penyelamat tersebut secara khusus hingga memiliki mental penolong atau bisa juga dengan melatih penduduk masyarakat secara bertahap untuk menghadapi bencana tersebut. Penanggulangan bencana tsunami juga dapat dilakukan dengan hal dasar yaitu penanaman pohon bakau di sekitar pantai atau teluk tersebut.

Demikian sekilas pengertian tentang tsunami, penyebab terjadinya tsunami, dampak akibat terjadinya tsunami dan cara untuk menanggulangi tsunami. Semoga dapat berguna dan bermanfaat untuk kita semua.

Referensi Saya : Search Google
Kamu sedang membaca artikel tentang Sekilas Pengertian Tsunami Silahkan baca artikel Sekilas Pengertian Tentang | Yang lainnya. Kamu boleh menyebar Luaskan atau MengCopy-Paste Artikel ini, Tapi jangan lupa untuk meletakkan Link Sekilas Pengertian Tsunami Sebagai sumbernya

0 Response to "Sekilas Pengertian Tsunami"

Post a Comment